Dengan skala modeling, aku bisa menerangkan ke masyarakat bahwa bentuk 3 (tiga) dimensi dari rancangan nantinya adalah persis seperti di dalam komputer. Kita bisa merencanakan dengan baik, faktor keselamatan, faktor bahan material, efisiensi biaya, cat, juga tata letak lampu yang sesuai. Aku juga tak segan-segan menunjukkan bagaimana kita bisa bereksperimen dengan semua unsur desain agar hasil desain nantinya bisa optimal sesuai skenario.
Masalah gambar pun bisa kita ubah-ubah sesuai perkembangan, bahkan bisa dengan karakter sendiri, menciptakan image sendiri, agar produk-produk yang dihasilkan memiliki nilai jual yang baik.
(Gambar walt disney di atas hanyalah sebagai contoh pembelajaran kepada masyarakat bagaimana gambar bisa diterapkan ke produk dan selalu saya tekankan untuk menciptakan karakter gambar sendiri agar memiliki ciri khasnya. Dan di situlah letak persaingan produk yang baik)
FITRULLAH, ST
the researcher for Society Care
*CATATAN: Berikutnya, aku akan mencoba me-Redesain beberapa bagian kota yang layak untuk diperbaiki. Hanya sebagai usulan sebagai baktiku untuk Bumi Pertiwi-ku.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar